Categories Religi

Majelis Darussalam Al Khair Muara Teweh Ajak Jamaah Lebih Dekatkan Diri kepada Allah di Malam Nisfu Syaban

Barutmaju.com, Muara Teweh – Majelis Ta’lim Darussalam Al Khair asuhan Tuan Guru KH Sugiannor mengajak jamaahnya lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT di malam Nisfu Syaban.

Bulan Syaban pada kalender hijriyah memang salah satu bulan istimewa bagi umat Islam, karena pada bulan ini diletakkan ampunan dan setiap doa akan Allah SWT kabulkan.

Sehingga pada momentum ini, Majelis Darussalam Al Khair melaksanakan kegiatan ibadah seperti salat Magrib berjamaah, salat hajat, salat taubat, membaca yasin, salat isya dan salat tasbih, Kamis (13/2/2025) di ruang majelis ta’lim Darussalam Al Khair, Jalan Senghaji Hulu, Gang Ali Ahmad, Muara Teweh.

Ustadz H. Muhammad Salim Al Hipni pembimbing kegiatan menyampaikan, ibadah pada malam nisfu syaban tahun ini sangat istimewa karena bertepatan juga malam jumat.

“Alhamdulillah, ini salah satu keistimewaan yang luar biasa, seperti disampaikan dalam hadis Nabi SAW, ada lima waktu yang pasti diijabah doanya oleh Allah SWT. Satu pada malam nisfu syaban, satu pada malam jumat. Dan Alhamdulillah kali ini sangat istimewa karena nisfu syaban bertepatan malam jumat, semoga doa dan hajat-hajat kita dikabulkan Allah SWT,” jelasnya.

Majelis Darussalam Al Khair
Ustadz H. Muhammad Salim Al Hipni

Selain itu, anak dari pengasuh Majelis Darussalam Al Khair Tuan Guru KH Sugiannor ini menyampaikan, hendaknya momen nisfu syaban ini menjadi penguat ketaqwaan kita kepada Allah SWT.

“Seperti yang selalu disampaikan, baik melalui hadis Nabi SAW maupun firman Allah SWT, hendaknya kita bertaqwa kepada Allah, tidak hanya pada malam nisfu syaban saja beribadah, namun hendaknya juga disetiap hari-hari kita tingkatkan ibadah dan ketaqwaan kita kepada Allah,” pungkasnya.

Sementara salah satu jamaah, Awi mengutarakan sangat bersyukur dapat berkumpul bersama jamaah lain untuk sama-sama memohon keberkahan.

“Kami sangat bahagia bisa berjumpa lagi dengan bulan syaban, dan memperingati nisfu syaban di majelis Darussalam al Khair. Karena syaban ini pertanda kita semakin dekat jua dengan bulan penuh ampunan yaitu bulan Ramadhan,” ujarnya.

Ia pun berharap dengan terlaksananya amalan ibadah malam ini membuat semua umat muslim tidak hanya di Muara Teweh tapi dunia bisa terkabulkan segala hajat dan diberi ampunan dosa.

“Semoga dengan doa yang telah dipanjatkan segala hajat kita dikabulkan Allah SWT, khususnya umat muslim dimanapun berada. Kita berharap kehidupan kita dipermudah dan segala hajat dikabulkan, Aamiin,” sebutnya.(AFR)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *